Buru Veronica Koman, Wakapolda Jatim Datangi Konjen Australia. Hasilnya?

Wakapolda Jatim
Wakapolda Jatim (Foto : )
Setelah ditetapkan jadi tersangka provokator kerusuhan Papua, polisi terus memburu Veronica Koman. Kali ini Wakil Kepala Polda Jawa Timur mendatangi Konsulat Jenderal Australia di Surabaya, Jawa Timur.
Wakapolda Jawa Timur Brigjen Toni Hermanto datang ke Konsulat Jenderal Australia di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (11/9/2019). Kedatangan Toni ini untuk meminta kerjasama Pemerintah Australia mengingat suami Veronica adalah warga negara Australia.Disinyalir, perempuan berusia 31 tahun itu berada di negeri kanguru sesuai dengan asal negara suaminya. Sebelumnya, Veronica telah mangkir dua kali dari panggilan polisi.[caption id="attachment_228415" align="alignnone" width="300"]
Veronica Koman Tersangka provokator kerusuhan Papua Veronica Koman jadi buronan polisi (Foto: Twitter@VeronicaKoman)[/caption]Usai berkunjung ke Konsulat Jenderal Australia,  Toni mengungkapkan respon konsulat atas permintaan mereka."Prinsipnya mereka tidak akan mencampuri hukum di Indonesia dan proses ini nanti dari hubungan internasional yang akan dilakukan. Kami mencoba melakukan langkah-langkah ini untuk memastikan kembali keberadaan yang bersangkutan," kata Toni.Toni menambahkan, apabila keberadaan Veronica sudah diketahui secara pasti, polisi akan menyurati Pemerintah Australia dan bekerjasama dengan Kedutaan Besar RI di sana agar Veronika dapat dibawa ke Indonesia. Sandi Irwanto I Surabaya, Jawa Timur