Banjir 3 Meter di Sidrap, Warga Terpaksa Mengungsi

Banjir 3 Meter di Sidrap, Warga Terpaksa Mengungsi
Banjir 3 Meter di Sidrap, Warga Terpaksa Mengungsi (Foto : )
Warga korban banjir di Kelurahan Wette E, Kecamatan Panca Lautang Kabupaten Sidrap Sulawesi Selatan terpaksa mengungsi. Selain lantaran ketinggian air lebih dari tiga meter, banjir juga membuat rumah warga jadi rusak.
Newsplus.antvklik.com
- Hingga kini, Kecamatan Panca Lautang dan Tellu Limpoe di Kabupaten Sidrap masih terendam banjir. Banjir terjadi akibat luapan dua danau besar di Sulawesi Selatan, yaitu Danau Sidenreng dan Danau Tempe.Pemerintah Kabupaten Sidrap, sudah mendirikan tenda posko penanganan bencana di lokasi Kelurahan Wettee.  Beruntung sebagian warga Wettee sudah memiliki perahu sehingga memudahkan pengungsian.“Warga terpaksa mengungsi ke rumah rumah kerabat yang lebih tinggi dengan membawa sejumlah perabotan untuk diselamatkan karena rumah mereka terendam banjir hingga ke lantai dua rumah dan rusak akibat arus banjir,” ujar Darwis, salah satu warga.Darwin menambahkan, ketinggian air terus naik tiap jam, hingga kini terparah mencapai 3 meter. Beruntung kediaman warga di Wettee rata-rata rumah panggung. Tinggi tiang rumahnya sekira 2,5 meter hingga 3 meter.“Warga Wettee beraktivitas menggunkan perahu. Ratusan hektar sawah dan kebun dilaporkan terendam air,”tutur Darwin. | Rusli Djafar| Sulawesi Selatan |