Lampaui Italia, Angka Kematian di AS Akibat Corona Tertinggi di Dunia

petugas medis membawa jenazah pasien covid-19
petugas medis membawa jenazah pasien covid-19 (Foto : )
Pandemi corona atau Covid-19 terus merajalela di Amerika Serikat (AS). Bahkan angka kematian di AS sudah merupakan yang tertinggi di dunia. 
Amerika Serikat kini jadi negara dengan kasus corona tertinggi di dunia. Hingga Minggu (12/4/2020) tercatat sudah 530 ribu orang yang terjangkit Covid-19 di negara itu.

Kasus positif corona dilaporkan dari 50 negara bagian, Distrik Columbia dan sejumlah teritori lainnya. Ini juga termasuk tambahan kasus warga AS yang baru pulang dari luar negeri.

Bandingkan dengan Spanyol dengan 163 ribu kasus dan Italia dengan 152 ribu kasus. Sementara, China yang jadi awal penyebaran virus itu mencatat 82 ribu kasus.Penambahan kasus di China sudah jauh berkurang dalam beberapa pekan terakhir ini. Bahkan dalam 24 jam terakhir, terdapat 99 kasus baru di sana.Selain jadi negara dengan kasus  tertinggi corona, angka kematian di Amerika Serikat saat ini juga tertinggi dunia.Tercatat sudah 20.577 orang yang meninggal dunia di negeri Paman Sam. Sementara Italia yang sempat berada di posisi teratas angka kematian akibat corona, kini memiliki 19.468 kasus kematian.Sementara China mencatat 3.339 kasus kematian. Dilaporkan, tidak ada penambahan kasus kematian di negeri tirai bambu itu dalam 24 jam terakhir.

Sedangkan Indonesia sudah mencatat 3.842 kasus corona dengan 327 kasus kematian. Di kawasan ASEAN, Indonesia menjadi negara tertinggi ketiga kasus corona. Malaysia dan Filipina berada di urutan pertama dengan kedua dengan masing-masing 4.530 kasus dan 4.428 kasus.