Geger! Granat Aktif Ditemukan Warga di Bekas Pos Agresi Militer Perang Dunia

Granat Aktif Ditemukan Warga di Bekas Pos Agresi Meiliter Perang Dunia
Granat Aktif Ditemukan Warga di Bekas Pos Agresi Meiliter Perang Dunia (Foto : antvklik-Imron Danu)

AntvGeger! Granat aktif jenis manggis ditemukan warga saat menggali tanah untuk resapan air dibelakang rumah warga di Desa Ngoran Kecamatan Nglegok Kabupaten Blitar, Jawa Timur.

Agar warga tidak mendekat ke lokasi petugas dari Polsek Ponggok memasang garis polisi di sekitar TKP. Rabu, (22/3/2023).

Suharmaji penggali tanah mengatakan granat jenis manggis itu ditemukan saat menggali lubang galian resapan air milik bapakny. Saat ditemukan granat dalam keadaan tertimbun tanah galian.

"Pas menggali resapan air di belakang rumah Bapak. Tiba-tiba menemukan benda itu (granat) tertimbun tanah," terangnya.

Mengetahui granat adalah benda berbahaya, kemudian Suharmaji langsung menyiram granat tersebut dengan air karena mencurigakan. Setelah itu, melaporkan temuannya tersebut ke perangkat Desa dan Polsek Nglegok.

"Bentuknya seperti granat, kemudian kami laporkan ke perangkat Desa dan Polsek. Ya karena takut, kalau terjadi apa-apa," imbuhnya.

Sementara itu Tujuh (70) warga setempat juga menceritakan jika di lokasi ditemukannya granat tersebut pada jaman dulu merupakan tempat basis atau pos pasukan militer pada tahun 1948 -1949.

"Waktu saya masih kecil, dulu di sini memang dijadikan Pos agresi Militer pada tahun 1948-1949-an," jelasnya.

Sementara itu Kapolsek Nglegok Iptu Nur Budi Santoso menjelaskan, pihaknya bekerja sama dengan Jihandak Polda Jatim untuk melakukan evakuasi.

"Saat ini kita pasang Police line, akan kita evakuasi bersama Polda Jawa Timur," ujar Kapolsek Nglegok Iptu Nur Budi Santoso.

Karena dianggap membahayakan warga, kemudian granat tersebut diledakan oleh Tim penjinak bahan peledak Polda Jawa Timur di area persawahan di Desa Ngoran.