BMKG Jambi: Cuaca di Tamiai Kerinci Cerah Berawan

BMKG Jambi: Cuaca di Tamiai Kerinci Cerah Berawan
BMKG Jambi: Cuaca di Tamiai Kerinci Cerah Berawan (Foto : Antvklik | Tarmizi/ Jambi)

Antv – Pasca kecelakaan helikopter pada Minggu (19/2/2023), hingga pagi ini rombongan Polda Jambi belum berhasil dari evakuasi dari dalam hutan di perbukitan Tamiai, akibat terkendala cuaca.

Sementara, berdasarkan Badan Meteorologi Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Jambi menyampaikan bahwa cuaca pada pagi ini cerah berawan, namun masih berkabut.

BMKG juga menyebut, prediksi hujan akan terjadi pada waktu siang dan sore hari, dengan intensitas ringan.

Ketika disinggung, apakah kondisi ini memungkinkan untuk proses evakuasi korban helikopter rombongan Polda, Jamal Sinaga selaku prakirawan BMKG Jambi meminta agar berkoordinasi dengan pihak Basarnas.

"Apakah tim SAR sendiri bisa melanjutkan proses evakuasi atau belum. Silahkan ke Basarnas untuk pengambilan tugas evakuasi itu," kata Jamal Sinaga kepada wartawan, Selasa (21/2/2023).

Jamal juga menyampaikan bahwa jarak pandang pagi hari ini, antara 3000 hingga 5000 meter.

"Kita berdo'a dan berharap agar teman teman nanti dapat melakukan evakuasi dengan baik," tutupnya.