Dubes Ukraina Sebut Pengemudi Fortuner Giorgio Masuk Ilegal ke Donbas Ukraina

Duta Besar Ukraina untuk Indonesia Vasyl Hamianin konpres virtual.
Duta Besar Ukraina untuk Indonesia Vasyl Hamianin konpres virtual. (Foto : Viva)

Antv –Duta Besar Ukraina untuk Indonesia, Vasyl Hamianin menjelaskan pengemudi Toyota Fortuner Giorgio Ramadhan sempat memasuki secara ilegal wilayah Donbas Ukraina. Donbas merupakan wilayah yang diduduki oleh Rusia.

Diketahui Girorgio merupakan tersangka pelaku pengrusakan mobil Honda Brio milik pengemudi taksi online dengan inisial A.

"Berdasarkan peraturan Ukraina, adalah hal ilegal untuk mengunjungi teritori Ukraina yang diduduki. Dia pernah pergi ke sana," kata Vasyl, saat dikonfirmasi oleh wartawan pada Selasa, 14 Februari 2023.

Sebagai informasi, Giorgio diduga sebagai simpatisan Rusia, negara yang menduduki sebagian besar wilayah Ukraina.

"Sekedar informasi, Myrotvorets bukan situs resmi pemerintah Rusia," katanya.

Dilansir dari Viva.co.id, dalam situs tersebut dikatakan bahwa situs itu menuding Giorgio secara sengaja melanggar perbatasan negara Ukraina, dengan tujuan menembus teritorial Ukraina yang diduduki oleh Rusia.

Untuk diketahui, pengemudi mobil Toyota Fortuner bernama Giorgio Ramadhan alias (GR), yang menghancurkan mobil Honda Brio milik pengemudi taksi online berinisial A (39), menyampaikan permintaan maaf. Permintaan maaf oleh Giorgio tersebut, usai pihak kepolisian menetapkannya menjadi tersangka.