Petugas Damkar Bangkalan Dilarikan Ke Puskesmas Pasca Diserang Kawanan Tawon

Petugas Damkar diserang kawanan Tawon
Petugas Damkar diserang kawanan Tawon (Foto : Dimas Farik)

Antv

Seorang petugas pemadam kebakaran di Bangakalan, Jawa Timur harus dilarikan ke Puskesmas setelah diserang tawon saat mengevakuasi Sebuah sarang tawon yang berada di pohon pekarangan warga di Kampung Demangan Kelurahan Pangeranan Kecamatan Kamal Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur.

Petugas yang berada di  atas tiba-tiba panik saat semlah kawanan  tawon menyerang. Mereka pun langsung panik dan berlarian menghindar dari amokan hewan sejenis serangga. 

"Ada Laporan warga, teman - teman langsung bergerak ke Tempat Kejadian Perkara ( TKP ), dan melakukan evakuasi,"  kata Rudianto, Kasatpol PP Kabupaten Bangkalan, Madura, Senin (5/2/2023)

Ternyata saat  hendak melakukan Evakuasi, pakaian petugas terbuka dan tawon mengigit kepada petugas.

"Pada saat akan mengevakuasi, ada sedikit kendala, pakaian anggota terbuka, lalu tawon menyerang dan menggigit," terangnya.

Dari serangan tawon secara bertubu tubi, petugas Damkar, termasuk yang tidak menggunakan alat pelindung dilarikan ke puskesmas guna dilakukan perawatan secara medis.