Gempa Magnitudo 6,3 Guncang Gorontalo, Getaran Terasa hingga Ternate

Gempa Magnitudo 6,3 Guncang Gorontalo, Getaran  Terasa hingga Ternate
Gempa Magnitudo 6,3 Guncang Gorontalo, Getaran Terasa hingga Ternate (Foto : Twitter @bmkg)

Antv – Gempa bumi berkekuatan 6,3 magnitudo (M) mengguncang Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, Rabu (18/1/2023), dan disebutkan tidak berpotensi tsunami.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginfokan, gempa ini terasa hingga Pulau Ternate, Provinsi Maluku Utara.

Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono menginformasikan, gempa cukup terasa di daerah lain.

"Poso III MMI, Sanana, dan Gorontalo Utara II-III MMI, Ternate, Labuha, Manado II MMI," katanya kepada wartawan, Rabu (18/1/2023).

Selain itu, tambahnya, gempa juga terasa di Luwuk dan Ampana III-IV MMI, Kotamobagu, Kabupaten Gorontalo, Kota Gorontalo Pohuwato.

Gempa juga terasa di Bolaang Mongondow Timur, Bolaang Mongondow, Taliabu, Boalemo, Minahasa Selatan, Minahasa Tenggara, Bolaang Mongondow Utara, dan Toli-toli.

BMKG melalui akun Twitter @infoBMKG menginformasikan, gempa terjadi pada pukul 07:34:46 WIB.