Keraton Yogyakarta Bagi Surat Kekancingan Tanah Bagi 20 Warga Miskin

Keraton Yogyakarta.
Keraton Yogyakarta. (Foto : twitter @kratonjogja)

AntvKeraton Yogyakarta kembali memberikan surat kekancingan tanah Sultan Ground bagi 20 warga Patangpuluhan Kota Yogyakarta. Tanggapan dan apresiasi pun terus bermunculan.

Salah satunya dari DPW PSI DIY memberi apresiasi dan ucapan terima kasih atas kebijakan Keraton Yogyakarta yang membagikan tanah kesultanan kepada rakyat miskin di wilayah Yogyakarta.

“Ini langkah nyata bahwa Keraton Yogyakarta peduli terhadap rakyat miskin yang selama ini tidak mempunyai tanah,” Ungkap Ketua DPW PSI DIY, Kamaruddin.

Ia juga mengatakan bahwa Keraton Yogyakarta Hadiningrat melalui Kawedanan Hageng Punakawan Datu Dana Suyasa kembali membagikan serat kekancingan tanah kasultanan atau Sultan Ground (SG).

"Saat ini, ada sekitar 20 warga di Kampung Sindurejan, Kalurahan Patangpuluhan, Kota Yogya, yang menerima serat kekancingan tanah kasultanan tersebut," kata Kamaruddin, dalam keterangan resminya, Sabtu (7/1/2023).

Pihaknya mengharapkan ke depan Keraton Yogyakarta dapat membagikan tanah SG di daerah-daerah lain yang masyarakatnya belum memiliki tanah untuk tempat tinggalnya. Selain itu juga pemanfaatan tanah SG bisa untuk lahan tempat bercocok tanam bagi petani yang tidak tidak memiliki lahan.

img_title
Ketua Ketua DPW PSI DIY, Kamaruddin. (Foto: Antv-Nuryanto)