Video Penampakan Banjir di Comal, Pemalang, Merendam Ratusan Rumah

Video Penampakan Banjir di Comal, Pemalang, Merendam Ratusan Rumah
Video Penampakan Banjir di Comal, Pemalang, Merendam Ratusan Rumah (Foto : Tangkap Layar)

Antv – Beredar video yang memperlihatkan penampakan banjir yang merendam ratusan rumah di wilayah Comal, Pemalang, Jawa Tengah, pada Sabtu (31/12/2022).

Dalam video singkat itu, tampak banjir cukup tinggi menggenangi jalanan dan rumah-rumah warga, hingga membuat warga hanya bisa pasrah.

"Wilayah Comal pagi ini banjir Sob Hati-hati jika akan melintas (Sabtu 31/12/2022)" tulis admin akun Instagram @kabarpemalang dalam unggahannya.

Diketahui, banjir terjadi di Jalan Ahmad Yani di Pantura Comal Blandong, Kabupaten Pemalang, membuat arus lalu lintas tersendat.

Polisi pun harus melakukan pengalihan arus agar tidak terjadi kemacetan panjang karena banjir yang merendam ketinggiannya sekitar 50-70 sentimeter.

Banjir cukup tinggi itu menurut warga akibat hujan deras yang mengguyur Pantura dari pukul 05.00-09.00 WIB.