Insiden Kereta Kelinci Terguling, Lima Orang Penumpang Patah Tulang

Insiden Kereta Kelinci Terguling, Lima Orang Penumpang Patah Tulang
Insiden Kereta Kelinci Terguling, Lima Orang Penumpang Patah Tulang (Foto : antvklik-Slamet Prayitno)

"Bermuatan balita dan ibu-ibu," kata Muri.

Dijelaskan Muri, diketahui kereta kelinci yang membawa puluhan orang tersebut melaju dari arah Wirosari (Barat) menuju Blora (Timur).

Nahas di tengah perjalanan, as roda depan bagian kanan tiba-tiba patah hingga berujung kereta kelinci oleng ke kiri dan terguling di bahu jalan. Seketika itu juga sejumlah penumpang kereta kelinci terpental keluar.

"Penyebabnya as patah. Kereta Oleng ke kiri sehingga terguling di bahu jalan," ungkapnya.

Saat ini sopir kereta kelinci sudah diamankan dan kereta kelinci sudah dievakuasi dengan kendaraan derek.

Pihak Polsek Wirosari pun telah berkordinasi dengan Satlantas Polres Grobogan untuk pemeriksaan lebih lanjut.

"Kasus ini masih didalami," pungkasnya.