Update BNPB, Korban Tewas 271 Orang Akibat Gempa Cianjur

Bangunan rusak akibat gempa di Cianjur, Jawa Barat.
Bangunan rusak akibat gempa di Cianjur, Jawa Barat. (Foto : BNPB)

Antv –Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat data terbaru korban tewas akibat bencana gempa di Cianjur, Jawa Barat. Jumlah korban meninggal bertambah menjadi 271 jiwa.

"Jadi 271 ini sudah terkonfirmasi lewat Puskesmas dan RS di Kabupaten Cianjur," ungkap Kepala BNPB Suharyanto di Posko Tanggap Darurat, Kantor Bupati Cianjur, Rabu (23/11/2022).

Suharyanto melanjutkan sampai sore tadi masih terdapat 40 orang yang masih dalam pencarian.

"Yang hilang 40 orang, 39 di Cugenang, satu di Warung Kondang. Kami akan telusuri apakah yang sudah dimakamkan oleh keluarga ini ada tambahan atau tidak," ungkapnya.

BNPB juga mencatat sampai saat ini sebanyak 2.043 orang mengalami luka-luka dan sekitar 61 ribu orang lainnya mengungsi.

BMKG Analisa banyaknya korban 

Menurut BMKG banyaknya korban meninggal dan kerusakan yang terjadi usai gempa bermagnitudo 5,6 disebabkan gempa dangkal. Sekaligus struktur bangunan di wilayah terdampak tidak memenuhi standar tahan gempa.