Jawab Tudingan Asal Tembak, Polda Sumut: Jangan Coba-Coba Bela Bandar Narkoba

Polda Sumut: Jangan Coba-Coba Bela Bandar Narkoba
Polda Sumut: Jangan Coba-Coba Bela Bandar Narkoba (Foto : antvklik-Martinus Sitorus Picit)

Juru bicara Polda Sumut itu menerangkan, Tim Satres Narkoba Polrestabes Medan sudah melakukan penangkapan terhadap empat bandar narkoba di Gang Mapo Pekan Labuhan, hasil pengembangan penyidik.

"Nah, tersangka Nasib ini merupakan target kelima yang akan ditangkap karena menjadi bandar narkoba di Gang Mapo, Belawan," terangnya.

Hadi menyebutkan, sebelum dilakukan penangkapan terhadap Nasib, terlebih dahulu personel Satres Narkoba Polres Pelabuhan Belawan telah mengamankan Muhammad Daud dan Safia.

"Keduanya Daud (residivis) dan Safia  merupakan bandar narkoba dan adik dari Nasib. Kasusnya pun sudah dilimpahkan tahap II ke JPU," ujarnya.

Hadi menyebutkan, dalam penangkapan terhadap tersangka Nasib, menyebabkan seorang personel polisi terluka terkena pisau.