Hujan Deras, Jalan Penghubung Desa Amblas, Tebing Setinggi 25 Meter Longsor

Hujan Deras, Jalan Penghubung Desa Amblas, Tebing Longsor
Hujan Deras, Jalan Penghubung Desa Amblas, Tebing Longsor (Foto : antvklik-Wahyu Kurniawan)

Antv – Diguyur hujan deras, sebuah jalan di Desa Giyanti RT.08 RW.06 Kecamatan Rowokele amblas. Akibatnya tebing jalan setinggi 25 meter longsor, Minggu (13/11/2022).

Kondisi jalan yang sudah retak sebelumnya akhirnya pada Minggu (13/11/2022) sekitar pukul 13.50 WIB amblas setelah hujan deras mengguyur wilayah tersebut. Mengakibatkan tebing disisi jalan longsor dengan panjang 30 meter dan ketinggian 25 meter.

Camat Rowokele Drajat Triwibowo mengatakan amblasnya tebing jalan di Desa Giyanti itu diakibatkan tingginya curah hujan mengguyur wilayah Kecamatan Rowokele.

"Tadi itu hujan deres mas, akibatnya jalan yang sebelumnya memang sudah retak akhirnya amblas. Beruntung tebing jalan yang longsor tidak sampai menimbun rumah dibawahnya," terang Drajat.

Menurutnya, tebing jalan yang amblas tersebut mencapai panjang sekitar 30 meter. Akibatnya jalan tersebut tidak bisa dilalui kendaraan roda empat.

Khawatir terjadi longsor susulan terlebih saat ini musim penghujan, pihak pemerintah desa akhirnya menutup jalan tersebut.

"Untuk sementara waktu jalan kita tutup sampai dengan perbaikan. Harapannya dapat segera bisa dilakukan perbaikan," lanjutnya.