Heboh BBM Pertalite RON 86, Netizen: Pertalite Lebih Jelek

Heboh BBM Pertalite RON 86, Netizen: Pertalite Lebih Jelek
Heboh BBM Pertalite RON 86, Netizen: Pertalite Lebih Jelek (Foto : Tangkap Layar)

Diketahui, kandungan BBM untuk kendaraan mempunyai nilai oktan tertentu atau sering disingkat dengan RON BBM.

RON arti dari Research Octane Number. RON merupakan patokan kualitas BBM yang dinilai dari tingkat oktan.

Angka RON memperlihatkan tingkat ketukan atau banyaknya ketukan (knocking) yang dihasilkan di ruang bakar kendaraan saat pembakaran.

Artinya, RON memperlihatkan seberapa besar tekanan yang dapat diberikan sebelum bensin terbakar secara spontan di ruang bakar kendaraan.

BBM oktan tinggi (RON tinggi) memiliki kualitas yang lebih baik dibanding oktan yang lebih rendah.

Walau demikian bensin oktan tinggi belum tentu mempengaruhi kinerja mesin secara signifikan. Ini karena performa mesin tidak hanya dipengaruhi penggunaan bahan bakar.