Menpora Prihatin Tragedi di Kanjuruhan : PSSI, LIB Harus Segera lakukan Investigasi

Menpora Zainudin Amali Peduli Olahraga Indonesia untuk Lahirkan Atlet Berprestasi Dunia
Menpora Zainudin Amali Peduli Olahraga Indonesia untuk Lahirkan Atlet Berprestasi Dunia (Foto : )

Antv – Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan ratusan korban jiwa menorehkan sejarah kelam dalam dunia sepak bola Tanah Air. Peristiwa yang terjadi pada Sabtu, 1 Oktober 2022 malam tersebut memakan ratusan korban yang hingga saat ini masih terus bertambah.

Menteri Pemuda dan Olah Raga (Menpora) Zainudin Amali mengucapkan duka cita yang mendalam atas kejadian yang meninmpa para suporter dan aparat kemanan, ia meminta hal tersebut semoga tidak akan terulang. 

"Ya, pertama, bagi yang meninggal, tentu sata menyampaikan duka cita mendalam. Saya prihatin terhadap kejadian ini, seharusnya ini tidak boleh lagi terjadi karena kami sudah bebaskan, boleh ada penonton. Yang tadinya tanpa penonton, supaya ada penontonnya maka tidak bisa dijaga. Saya sangat prihatin atas kejadian ini," kata Zainudin lewat sambungan telepon pada, Minggu 2 Oktober 2022.

"Apalagi sementara penyebabnya tidak terima timnya kalah. Tidak boleh seperti itu. Ini Olahraga, ini pertandingan, hari ini bisa menang, besok bisa kalah. sehingga edukasi kepada para penonton harus lebih dilakukan lagi,"sambungnya 

Zainudin mengingatkan kepada seluruh suporter semestinya harus bisa menerima apapun hasil yang terjadi bagi tim pendukung ataupun fans fanatik dalam cabang olah raga apapaun itu karena semuanya hanyalah sebuah pertandingan. 

"Jadi disadarkan bahwa pertandingan olahraga baik itu sepakbola maupun cabor apapun, ada yang menang dan ada yang kalah, Sehingga apapun kondisinya, ya sudah kita harus terima. Sebab tidak ada satu tim yang ingin kalah," ujarnya.

"Jadi jangan menyalahkna timnya, apalagi pemainnya. mereka pasti sudah berusaha cuma mungkin lawannya lebih baik,"lanjut Zainudin menyikapi kejadian yang terjadi di stadion kanjuruhan.