Heboh Mahfud MD Joged Poco-Poco di Acara Wisuda Putrinya

Heboh Machfud MD Joged Poco-Poco di Acara Wisuda Putrinya
Heboh Machfud MD Joged Poco-Poco di Acara Wisuda Putrinya (Foto : antvklik-Sandi Irwanto)

Antv – Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD menghadiri wisuda putrinya di Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga, Surabaya. 

Momen wisuda itu dinilai Mahfud MD sebagai hal yang penting karena mencetak tenaga kesehatan, yang dibutuhkan negeri ini, untuk menuju kesejahteraan rakyat.

Saking bahagianya, Mahfud MD asyik berjoged poco-poco di acara wisuda putrinya yang bernama Vina Amalia Putri, yang diwisuda sebagai Dokter Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi Medik  (KFR)  di Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga, Surabaya, Kamis siang (22/9/2022).

Menteri asal pulau Madura itu berjoged poco-poco dengan didampingi rektor Unair, Muhammad Nasih, dan para wisudawan dokter spesialis.  

“Wisuda dokter spesialis di Fakultas Kedotaran Unair Surabaya ini cukup penting bagi negeri ini, karena ikut membantu menyehatkan rakyat. Hal ini juga menjadi salah satu indikator kesejahteraan sebuah bangsa,” ujar Mahfud MD, Kamis (22/9/2022). 

Dalam kesempatan yang sama, Mahfud MD juga menyinggung tentang pentingnya pemerataan tenaga kesehatan, baik di desa maupun di kota. Hal ini sudah diatur oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.