Gelandangan Ini Berhasil Menjadi Bos Perusahaan Bernilai Rp 14 Triliun

Gelandangan Ini Berhasil Menjadi Bos Perusahaan Bernilai Rp 14 Triliun
Gelandangan Ini Berhasil Menjadi Bos Perusahaan Bernilai Rp 14 Triliun (Foto : )
Seorang bekas gelandangan di Jepang bernama Taihei Kobayashi berhasil menjadi bos di sebuah perusahaan rintisan teknologi bernilai Rp 14 triliun.
Taihei Kobayashi (37), kini telah berubah dari seorang gelandangan yang awalnya tidur di jalanan Tokyo, menjadi bos perusahaan rintisan teknologi senilai $ 1 miliar atau setara Rp 14 triliun. Pencapaiannya mungkin terdengar dramatis, namun ini benar-benar terjadi dan sungguh menginspirasi.Perusahaan Kobayashi, yang membantu perusahaan rintisan dan perusahaan desain lain dalam membuat bisnis dan produk baru, menawarkan sahamnya ke pasar modal pada Juli lalu. Sejak itu, sahamnya meningkat hingga lebih dari tiga kali lipat.Dilansir dari
India Times , cerita Kobayashi bermula saat dia dikeluarkan dari rumah oleh orang tuanya di usia 17 tahun, karena putus sekolah untuk fokus pada bandnya. Dia memilih untuk keluar rumah dengan melakukan apa yang disukai, dan mengabaikan harapan orantuanya untuk bisa kuliah.Kobayashi bermain musik di siang hari dan tidur di jalan dengan menggunakan kardus untuk menghangatkan dirinya di malam hari. Kobayashi mengaku hidup menggelandang selama satu setengah tahun.Serangkaian pertemuan akhirnya berhasil membuat Kobayashi berhenti jadi gelandangan dan bekerja sebagai perakit perangkat lunak. Dia adalah salah satu anggota inti pendiri perusahaan yang kini dikenal dengan nama Sun Inc itu. Kobayashi saat ini duduk sebagai direktur eksekutif perusahaan yang dia rintis bersama koleganya itu.Butuh waktu bertahun-tahun bagi Sun Inc