Sukses, Uji Coba Penerbangan Pesawat Bertenaga Listrik Terbesar

pesawat elektrik
pesawat elektrik (Foto : )
Era penerbangan komersial pesawat bertenaga listrik tak lama lagi akan segera dimulai. Kemarin, uji coba pesawat listrik berlangsung sukses di Amerika Serikat (AS). 
Pesawat Cessna Caravan bertenaga listrik, sukses menjalani uji terbang di Moses Lake, Washington, AS, Kamis (28/5/2020).
Pesawat berkapasitas 9 penumpang ini sempat mengudara di ketinggian 2.500 kaki.
Setelah mengudara selama 30 menit, pesawat dapat mendarat kembali dengan mulus di Moses Lake.
[caption id="attachment_329172" align="alignnone" width="900"] Pesawat listrik akan melayani penerbangan komersial tahun depan (Foto: MagniX)[/caption]
Ini merupakan pesawat terbesar yang pernah uji coba dengan menggunakan motor listrik buatan MagniX dan AeroTec. Tenaga yang dihasilkan motor listrik ini mencapai 750 tenaga kuda.
Pihak MagniX berharap, pesawat ini dapat memasuki layanan komersial tahun depan. Jika nantinya beroperasi, pesawat ini benar-benar ramah lingkungan karena tidak memiliki gas buang.
[caption id="attachment_329174" align="alignnone" width="900"] Pesawat listrik lebih ramah lingkungan karena tidak menghasilkan emisi gas buang (Foto: MagniX)[/caption]
Selain itu, operasional pesawat bertenaga listrik akan jauh lebih murah dari pesawat bertenaga bahan bakar minyak (BBM) hingga tentunya akan membuat harga tiket menjadi lebih murah.
Namun yang jadi masalah, dengan daya baterai terbatas, pesawat bertenaga listrik belum dapat terbang terlalu jauh seperti pesawat bertenaga BBM.
Reuters