Ajay Devgn Ungkap Cara Kerja Bollywood di Era 90-an, Syuting Tanpa Naskah!

Ajay Devgn
Ajay Devgn (Foto : Koimoi)

 

Meskipun cukup membingungkan, Ajay menjelaskan bahwa sutradaralah yang langsung memberikan pemeran film gambaran dari adegan yang harus dilakukan. 

Hal ini dilakukan bukan tanpa alasan. Rupanya, sutradara ingin para pemerannya mengembangkan adegan itu dengan kreativitas mereka sendiri. 

“Pada awal tahun 90-an, tidak jarang sutradara memberi aktor gambaran umum tentang adegan tersebut,” ungkap pemeran film Drishyam ini. 

“Kemudian (sutradara) mengizinkan mereka untuk mengimprovisasi dialog dan tindakan mereka tanpa naskah tertentu. Aku juga bahkan pernah tampil di film-film seperti itu,” imbuhnya. 

Di kesempatan yang sama, suami Kajol ini juga menceritakan bagaimana penulis naskah juga menunjukkan seluruh adegan secara langsung.