Seru! Petani Lomba Balap Di Tengah Lumpur Sawah . Hadiahnya?

BALAP TRAKTOR
BALAP TRAKTOR (Foto : )

Balap mobil dan motor sering kita jumpai di  sirkuit maupun jalan beraspal . Nah, kalao petani adu balapnya di sawah, bukan pakai mobil tapi pakai traktor. Balapan traktor yang digelar di area persawahan menarik perhatian  ratusan warga desa Jajar Kecamatan Kartoharjo Kabupaten Magetan .

Lomba adu cepat traktor ini  dimulai setelah hitungan ke tiga. Para petani ini langsung tancap gas melintasi kubangan lumpur sejauh 200 meter bolak-balik dari titik star untuk menuju ke garis finis di tempat semula.Meski tidak ada yang merasa kesulitan dalam mengendarai traktor namun nampak mereka harus kerja keras mengendalikan dan bahkan ada yang terpaksa berlarian di lumpur mengikuti laju kendaraan traktor.  Perlu  keahlian khusus menggerakan traktor ini. Sebab karena bila salah menekan tuas lajur traktor semakin tidak terkendaliWiyono petani mengatakan , selain sebagai rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, ajang balap traktor  juga bisa menjadi  penyemangat para petani di wilayah tersebut dalam meningkatkan swasembadan panganPemenang lomba ini mendapat  hadiah antara lain seekor kambing, pompa air dan hadiah hiburan lainnya . Dan yang tidak mendapat juara, peserta balap maupun penontor bisa berebut  ratusan ikan lele di tengah 
sawah  . Laporan Mochammad Ridwan dari Magetan Jawa Timur