Cerita Amel Carla di Momen Hari Raya Idul Adha, Bikin Sate dan Steak

Amel Carla di akun Instagram pribadinya @amelcarla
Amel Carla di akun Instagram pribadinya @amelcarla (Foto : )
Tahun ini, Amel Carla berencana untuk turut menyembelih sapi sebagai hewan kurbannya. Tak hanya itu, ia juga
menceritakan
momen saat Hari Raya Idul Adha bersama dengan keluarganya dari tahun ke tahun. Tahun ini, Amel Carla berencana menyembelih sapi untuk berkurban di Palembang, dibantu oleh sang kakek. Saat ditemui di kawasan Gelora Bung Karno pada Sabtu, 9 Juli 2022, Amel Carla mengungkapkan bahwa biasanya ia mendapat daging dari masjid.“Biasanya kalo di rumah, biasanya kita dapat daging dari masjid,” kata Amel, mengutip Intip Seleb pada Sabtu, 9 Juli 2022.Saat Lebaran Idul Adha, Amel dan keluarganya selalu mengolah daging kurban. Jika tidak dapat, biasanya keluarganya membeli daging di pasar. Ia mengaku sering membuat sate dan steak ala ibunya.“Kambing dari hasil kurban atau beli di pasar sendiri. Biasanya kita bikin sate atau steak. Steak ala ibu, btw,” lanjutnya.Tidak hanya mengolah daging kurban bersama, Amel juga menceritakan saat keluarga besarnya makan dan shalat Ied bersama.“Banyak sih biasanya makan-makan aja sama keluarga,” ungkap Amel Carla.“Terus shalat Ied bareng,” sambungnya.Momen tersebut selalu dilakukan dari tahun ke tahun. Akan berkurban sapi, Amel dan keluarganya juga akan berkumpul dan merayakan Idul Adha bersama.“Tahun ini insya Allah bisa bareng juga sih,” jelas mantan artis cilik itu.