Kembali Diperiksa Polisi Soal DNA Pro, DJ Una Sebut Dirinya Bukan Affilator

DJ Una di Instagram pribadinya @putriuna
DJ Una di Instagram pribadinya @putriuna (Foto : )
DJ Una mendatangi Mabes Polri. Diketahui bahwa kedatangannya itu terkait keterlibatan DJ Una membantu mempromosikan DNA Pro.
Putri Una Astari atau DJ Una, mendatangi Mabes Polri pada hari ini, Rabu, 22 Juni 2022. Tak sendiri, ia ditemani oleh kuasa hukumnya, Yafet Rissy. Diketahui bahwa DJ Una dimintai keterangan tambahan terkait kasus robot trading DNA Pro."Sore ini kami memenuhi panggilan penyidik untuk memberi keterangan tambahan," ujar kuasa hukum DJ Una, mengutip Intip Seleb pada Rabu, 22 Juni 2022.Yafet Rissy mengungkapkan bahwa DJ Una diminta untuk menjelaskan bagaimana peran para
founder DNA Pro dalam mempromosikan robot trading tersebut."Inti keterangan kita pada sore hari ini lebih pada bagaimana peran dari para founder DNA Pro dalam mempromosikan DNA Pro sehingga mendorong orang lain untuk berinvestasi," lanjutnya."Seputar itu saja. Sejauh mana Una mengetahui para founder DNA Pro dalam mempromosikan dan menyakinkan para calon investor," sambung Yafet.Menurut kuasa hukumnya, DJ Una hanyalah sebatas profesional dalam bekerja sama dengan DNA Pro, bukan sebagai Brand Ambassador maupun affiliator."Itu kan sudah kita sampaikan di awal, hubungan Una dan DNA Pro sebatas hubungan yang profesional itu saja. Bukan BA, bukan affiliator," terangnya.Lalu, DJ cantik itu ikut menjelaskan bahwa ia datang untuk memenuhi panggilan karena kooperatif agar kasusnya segera terselesaikan."Yang pasti sih kehadiran ke sini karena kooperatif untuk penyelesaian kasus DNA Pro ini," ujar DJ Una."Yang pasti kasus ini cepat selesai dengan baik dan juga tidak terulang lagi lah hal seperti ini," tutupnya.