Hasil Pembagian Grup Turnamen Pramusim 2022 Duel 4 Tim Papan Atas

Persela Lamongan vs Arema FC 0-1 DUEL LINI TENGAH
Persela Lamongan vs Arema FC 0-1 DUEL LINI TENGAH (Foto : )
Hasil Pembagian Grup Turnamen Pramusim 2022 duel 4 tim papan atas. Grup C menjadi grup neraka dengan adanya juara dan runner up Liga 1 Bali United, Persebaya dan Persib Bandung dalam satu grup
PT Liga Indonesia Baru (LIB) menggelar undian untuk turnamen pramusim di Bandung, hari Ahad, 29 Mei 2022. Hasilnya, empat tim papan atas dari klasemen Liga 1 musim 2021-2022 tergabung dalam satu grup yaitu di Grup C.Turnamen pemanasan sebelum kompetisi Liga 1 digulirkan ini akan berlangsung pada 11 Juni hingga 17 Juli 2022 mendatang. Di babak penyisihan grup, akan diterapkan sistem setengah kompetisi dan setiap tim akan saling bertemu sekali.Sebanyak 18 tim peserta turnamen dibagi ke dalam empat grup, dengan dua grup di antaranya berisi lima tim dan dua lainnya dihuni empat tim.Berdasarkan hasil undian yang disiarkan secara langsung melalui Youtube Chanel LIB, Grup C menjadi grup yang terberat. Grup C ini dihuni empat tim papan atas Liga 1 musim lalu, yakni Juara bertahan Bali United, Persib Bandung, Bhayangkara FC dan Persebaya Surabaya.Pertandingan Turnamen Pra Musim akan digelar di empat kota yaitu Bandung, Solo, Samarinda dan Malang. Secara otomatis tim yang bermarkas di kota tersebut menjadi tuan rumah Grup. Dua tim teratas akan lolos ke babak Perempat final.Nantinya, babak perempat final dijadwalkan berlangsung pada 1 Juli dan 2 Juli. Kota yang akan menjadi tempat penyelenggaraannya belum diumumkan.Sementara Babak semi final dan final akan menggunakan sistem kandang dan tandang. Pertandingan babak empat besar akan digelar pada 6 Juli dan 10 Juli 2022. Sedangkan partai final akan dimainkan pada 14 Juli dan 17 Juli. 
Hasil Undian Pembagian Grup Turnamen Pramusim:Grup A Solo : - Persis Solo- PSIS Semarang- Dewa United- Persita Tangerang- PSS Sleman  Grup B Samarinda : - Borneo FC- Barito Putera- Persija Jakarta- RANS Cilegon FC- Maruda United