Mengejutkan, 14 Warga Penghuni Ruko Emperial Kalideres, Jakarta, Positif Omricon

Mengejutkan, 14 Warga Penghuni Ruko Emperial Kalideres, Jakarta, Positif Omricon (Foto antvklik-Novi)
Mengejutkan, 14 Warga Penghuni Ruko Emperial Kalideres, Jakarta, Positif Omricon (Foto antvklik-Novi) (Foto : )
Kabar mengejutkan datang dari warga penghuni Ruko Emperial Kalideres, Jakarta Barat. Yakni 14 orang warganya dinyatakan positif Omricon, hari ini, Senin (3/1/2022).
Kabar itu muncul usai para warga menjalani tes swab antigen, setelah sebelumnya ada warganya yang telah dinyatakan positif varian baru Covid-19 twersebut.Pada tes swab antigen hari ini, sebanyak 7 orang warga Ruko Emperial Kalideres dinyatakan terjangkit virus omricon. Ketujuh orang yang dinyatakan positif langsung dibawa ke Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat.Menurut Cahaya, Kepala Satpol PP Kecamatan Kalideres, lokasi komplek ruko Imperial Kalideres akan dijaga ketat petugas. Yakni pasca ditemukannya total 14 orang positif omricon.Sementara itu menurut Alfian, dokter Puskesmas Kalideres, untuk memastikannya, hasil tes swab antigen ketujuh orang itu akan dibawa ke laboratorium.Sebelumnya, dua orang petugas sebagai administrasi RT-PCR di Area Covid-19 Testing Center Terminal 3 Kedatangan Internasional Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) terpapar COVID-19. Keduanya diduga terpapar varian Covid-19 B.1.1.529 atau Omicron.Setelah dilakukan tracing, petugas admin dari Farmalab tersebut ternyata tinggal bersama dengan belasan rekan kerjanya di indekos Ruko Imperial, Kalideres, Jakarta Barat. Hasilnya, 14 orang lainnya dikabarkan terpapar Covid-19.Informasi yang diperoleh, seluruh penghuni mess yang ditempati petugas admin RT-PCR di Bandara Soetta telah dipindahkan. Yakni RSD Covid-19 ke Wisma Atlet Kemayoran untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.
Novi Zakaria | Jakarta