Tanggul Jebol Empat Desa Terendam Banjir, Jalan Lintas Provinsi Ikut Terganggu

tanggul jebol
tanggul jebol (Foto : )
Hujan deras yang melanda Nagan Raya, Aceh, telah membuat ratusan rumah di Kecamatan Tadu Raya, Terendam banjir setinggi 60 sentimeter, ketinggian air di perkirakan akan terus bertambah, mengingat hujan masih terus melanda wilayah setempat.          
Hujan lebat yang masih melanda kawasan Nagan Raya, mengakibatkan banjir di kawasan kecamatan Tripa Makmur, meluas, banjir akibat air sungai krung lamie meluap tersebut merendam ratusan rumah warga.Selain merendam rumah warga di empat desa, banjir juga memutuskan akses jalan lintas provinsi penghubung antar Nagan Raya, menuju Kabupaten Aceh Barat, hingga kini ketinggian banjir mencapai 60 sentimeter.Saluran air yang buruk, intentitas hujan yang sangat tinggi juga di duga jadi penyebab banjir kali ini, meski air semakin tingggi namun hingga saat ini belum ada imbauan dari pemerintah untuk segera mengungsi, banjir terparah di terjadi di Desa Ujong Krung, Nagan Raya, selain mengurung warga nya banjir juga memutuskan akses transportasi.Warga berharap, pemerintah segera membangun tempat pengungsian sementara, serta segera kirimkan bantuan makanan, karena stok makanan warga banyak yang sudah terandam banjir, apalagi bencana ini terjadi di saat bulan Ramadan.Sementara itu, M.Zacki, Kepala Desa Ujong Krung, berharap pada pemerintah Nagan Raya, untuk segera memperbaiki tanggul sungai yang rusak di terjang banjir, karena jika tak secepat nya di tangani, banjir ini akan semakin parah.Hingga kini ketinggian air semakin bertambah, mengingat curah hujan tinggi masih melanda kawasan itu, namun warga tetap bertahan dirumah masing masing menunggu banjir surut.
Chaidir Azhar | Kabupaten Nagan Raya