Tabung Gas Meledak, Lapak Limbah Plastik dan Lima Rumah Ludes Terbakar

TABUNG GAS MELEDAK
TABUNG GAS MELEDAK (Foto : )
Diduga akibat tabung gas meledak, sejumlah lapak limbah pengolahan plastik di kawasan Benda, Kota Tangerang, Banten, ludes terbakar. Sejumlah warga yang tengah memadamkan api dengan air seadanya, terlibat keributan hingga terjadi aksi baku hantam.Kobaran api disertai kepulan asap, menghanguskan enam lapak limbah pengolahan plastik di kawasan Benda, Kota Tangerang, Banten.Sejumlah warga yang tempat tinggalnya berdekatan, panik dengan mengevakuasi sejumlah barang berharga ke luar rumah lantaran belum adanya petugas Dinas Kebakaran dan BPBD Kota Tangerang.Bahkan tak hanya itu, karyawan pabrik yang tengah berusaha menyiramkan air terlibat keributan hingga baku hantam dengan warga sekitar.Fauzi salah seorang saksi mata mengatakan, bahwa titik api kebakaran terjadi di tempat pengolahan plastik dan sempat terjadi ledakan. Sedangkan keributan dipicu karena adanya salah paham antar warga yang tengah memadamkan api.“Tiba tiba api dengan cepat merambat ke sejumlah rumah warga, bahkan adanya korban luka bakar pekerja lapak limbah plastic,” ujar Fauzi.Hingga berita diturunkan belum diketahui penyebab pasti kebakaran tersebut, api baru bisa dipadamkan setelah empat jam kemudian, setelah sebanyak sepuluh unit petugas pemadam kebakaran Kota Tangerang dan petugas pemadam kebakaran Jakarta Barat, berhasil menjinakkan dan memadamkan kobaran api.
Rusdy Muslim  | Tangerang, Banten