Jalan Jembatan Way Rarem Lampung Rusak Parah, Biang Kemacetan Mudik Lebaran

Jalan Jembatan Way Rarem Lampung Rusak Parah, Biang Kemacetan Mudik Lebaran
Jalan Jembatan Way Rarem Lampung Rusak Parah, Biang Kemacetan Mudik Lebaran (Foto : )
www.antvklik.com
- Jalan Jembatan Way Rarem yang terletak di Jalan Lintas Tengah Sumatera Km 10, Kecamatan Abung Kunang, Lampung, mengalami kerusakan parah dan hingga kini belum juga diperbaiki.Kondisi ini bakal menjadi biang kemacetan parah saat arus mudik lebaran mendatang, karena mengharuskan setiap kendaraan harus ekstra hati-hati dan bergantian saat melintasi dari dua arah berbeda.Apalagi diperparah dengan musim hujan tiba, jalanan jembatan sepanjang 10 meter tersebut makin sulit untuk dilintasi kendaraan. Pengemudi mobil dan sepeda motor yang salah memilih jalur, dikhawatirkan dapat terjungkal.Menurut Sriati, supir truk, dirinya setiap hari melintas Jembatan Way Karem, kemacetan panjang pun kerap terjadi, apalagi mendekati lebaran, seharusnya pemerintah setempat segera memperbaikinya.Sementara Kepala Seksi Direktorat Lalu Lintas Polda Lampung, Kompol B. Ismanto mengatakan pihaknya tengah melakukan survey Jalan Lintas Tengah dan Barat dan selanjutnya akan segera berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Dinas Perhubungan terkait kerusakan Jalan Jembatan Way Rarem, sehingga jalan yang rusak ini dapat segera diperbaiki dan dilalu pada H-7 mudik lebaran. Laporan Pujiansyah dari Bandar Lampung, Lampung