Pemeriksaan Warga di Perbatasan Provinsi Sulawesi Barat Diperketat

Pemeriksaan Warga. Rasman (Foto : )

hingga pemeriksaan suhu tubuh oleh petugas kesehatan. Warga yang masuk juga didata guna mencegah masuknya virus corona.Bupati Polewali Mandar Andi Ibrahim Masdar, yang meninjau langsung posko mengaku pembatasan pergerakan orang, atau isolasi terbatas dilakukan guna mencegah masuknya virus corona di wilayah Polewali Mandar dan Sulawesi Barat.Meski demikian, pihaknya tidak memberlakukan karantina wilayah lantaran jalur lintas barat Sulawesi, merupakan jalan nasional yang menghubungkan empat provinsi di pulau Sulawesi.Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan provinsi Sulawesi Barat, membenarkan apa yang dilakukan pemerintah Polewali Mandar telah tepat dengan memperketat pemeriksaan diperbatasan darat.Enam gubernur se- Sulawesi, memang sepakat untuk melakukan pembatasan pergerakan orang secara besar-besaran, sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo dan itu telah dilakukan.Data dari posko gugus tugas percepatan penanganan COVID-19 Polewali Mandar sendiri, mencatat setiap hari tidak kurang dari dua ribu orang memasuki wilayah Sulawesi Barat, dengan tujuan Kabupaten Polewali Mandar, Mamuju hingga Mamasa, sejauh ini satu orang di Sulawesi Barat positif COVID-19. Rasman Abdul Rahman | Polewali Mandar, Sulawesi Barat